
Akun Google Drive Kampus – Saat ini banyak sekolah dan universitas (kampus) di Indonesia bekerja sama dengan Google memberikan layanan Google Drive bagi siswa/mahasiswanya. Apalagi di masa pandemi Covid 19, media penyimpanan cloud akan sangat membantu bagi siswa/mahasiswa.
Dengan adanya media penyimpanan online (cloud strorage) tersebut, kita dapat menyimpan tugas baik dalam bentuk file apapun. Sayangnya, media penyimpanan online seperti Google Drive, Mediafire, Zippyshare dan lainnya memiliki batas penyimpanan jika kita tidak berlangganan, berlanggananpun terkadang tetap memiliki batas, hanya saja batasnya lebih banyak.
Maka dari itu, kampus atau sekolah yang bekerja sama dengan Google memberikan layanan Google Drive tanpa batas, yang berarti tanpa batas penyimpanan yang normalnya jika kita menggunakan Google Drive secara gratis, kita hanya mendapatkan penyimpanan sebesar 15GB saja.
Apakah Akun Google Drive Kampus/Sekolah Permanen?
Apakah akun Google Drive yang kita dapatkan dari sekolah atau kampus itu bersifat permanen? Dalam artian, walaupun kita sudah lulus dari sekolah atau kampus tersebut, apakah akun Google Drive tersebut masih dapat digunakan? Berikut adalah jawabannya.
Dari penjelasan salah satu admin Google Email kampus, ia menjelaskan bahwa “saya admin Google email kampus, kalau di tempat kami apabila yang bersangkutan lulus, akunnya akan dinonaktifkan dengan pemberitahuan sebelumnya”.
Maka dapat disimpulkan bahwa akun Google Drive Unlimited yang didapat dari kampus atau sekolah, nantinya akan dinonaktifkan oleh operator atau admin Google Email di kampus atau sekolah yang bersangkutan.
Tidak menutup kemungkinan operatornya tetap membiarkan akun Google Drive tersebut, yang berarti ada kemungkinan akun tersebut tetap dapat digunakan walau yang bersangkutan sudah lulus.
Sebelum penonaktifan akun Google Drive kampus Unlimited tersebut, yang bersangkutan akan diberikan kesempatan untuk migrasi data ke email lain.
Apakah Operator/Admin Bisa Mengawasi Aktivitas Akun Kita?
Penutup
Bagi pelajar/mahasiswa yang akan lulus dari sekolah atau kampus, sebaiknya berkoordinasi dengan operator/admin yang mengurus akun Google Drive kampus tersebut. Tidak ada salahnya menanyakan bagaimana kelanjutan penggunaan akun tersebut dan jika tidak bisa digunakan setelah lulus, maka kita bisa meminta admin/operator untuk melakukan migrasi data pada akun kita.
Itulah jawaban dari apakah akun Google Drive kampus permanen atau tidak.
Leave a Reply